Estrogen adalah sekelompok senyawa steroid yang berfungsi terutama sebagai hormon sex wanita. Estrogen terdapat baik dalam tubuh
pria maupun wanita, pada wanita usia subur terdapat estrogen jauh lebih tinggi.
Hormon ini dapat menyebabkan perkembangan dan mempertahankan tanda-tanda
kelamin sekunder pada wanita, seperti pada payudara, dan juga bisa terlibat dalam penebalan endometrium maupun dalam pengaturan siklus haid pada saat usia menopause, estrogen akan mulai berkurang sehingga dapat
menimbulkan beberapa efek, di antaranya hot flash, berkeringat pada
waktu tidur, dan kecemasan yang berlebihan (wikipedia) .
Masalah kesehatan seperti berat badan merupakan faktor kecil dalam kumpulan gejala-gejala
yang akarnya adalah hormonal. Yang jauh lebih serius keluhan-keluhan lainnya
yang mulai muncul kemudian meningkat dengan cepat, ketidakmampuan untuk fokus,
sakit kepala terus-menerus, kelelahan kronis, nyeri tulang dan persendirian,
dan disorientasi.
Hormon yang tidak
seimbang telah membuat seseorang menderita dan bagaimana usaha medis untuk
menyeimbangkan hormon sehingga berhasil
menyembuhkannya. Salah satu cara yang dilakukan oleh Michael E. Platt, M.D
menceritakan tentang estrogen dominan dalam buku the miracle of Bio-Identical
Hormones dengan pengetahuan dan pemahamannya
pada psikologi manusia.
Masyarakat harus
paham bahwa dalam banyak kasus estrogen adalah racun bagi tubuh. Tugas
progesteron sebagai hormon antiestrogen. Progesteron ada untuk melindungi tubuh
dari efek negatif estrogen.
Efek negatif yang
mana? Estrogen sangat merusak pembuluh darah. Inilah alasan mengapa estrogen
dapat menyebabkan migren. Para dokter sangat menyadari efek estrogen pada
pembuluh darah. Itu sebabnya mereka memperingatkan wanita yang minum pil KB
(keluarga berencana) agar waspada terhadap tanda-tanda radang urat darah (phlebitis),
yang merupakan radang pembuluh darah. Pil KB mengandung dua hormon
buatan-estrogen dan progestin. (progestin adalah bentuk sistesis progesteron.
Namun demikian, progestin merupakan bahan kimia yang tidak berhubungan dengan
progesteron alami dan mempunyai efek samping yang sama dengan estrogen.)
Estrogen
menyebabkan enam kanker berbeda pada wanita. Estrogen, selama lebih dari 50
tahun, dikenal seabagai penyebab kanker payudara. Menurut Micael E. Platt, M.D
, estrogen dan obat Tamoxifen menjadi satu-satunya penyebab kanker kandungan.
Estrogen juga penyebab kanker ovarium, kanker serviks, kanker vaginal, dan
kanker kolon.
Usaha untuk
menempatkan estrogen pada daftar bahan kimia penyebab kanker telah dilakukan
selama bertahun-tahun. Akan ada peringatan khusus begitu sebuah obat tercantum
pada daftar tersebut. Pada tahun 2003, estrogen akhirnya dicantumkan pada
daftar tersebut. Akan tetapi, anda tidak akan mengetahuinya karena tidak pernah
disebutkan.
Mual di pagi hari
(morning sickness) hanya disebabkan oleh terlalu banyak estrogen. Tetapi, para
dokter tidak menyadari hal ini. Mereka tidak tahu bahwa mual dan keguguran
dapat dicegah dengan meresepkan progesteron bio-identik. Hormon alami dapat
membantu wanita-wanita dengan permasalahan umum seperti ini, tetapi
dokter-dokter biasanya tidak menyadarinya.
Estrogen selalu
dipromosikan untuk pengobatan osteoporosis. Dalam beberapa penelitian terbukti
bahwa estrogen dapat mencegah osteoporosis untuk sementara. Namun, tidak ada
penelitian menunjukkan bahwa estrogen menyembuhkan osteoporosis. Sesungguhnya,
kekurangan progesteronlah yang menyebabkan osteoporosis. Banyak penelitian
sekarang menemukan bahwa wanita-wanita yang minum pil KB, yang menghambat
produksi progesteron, lebih cepat terserang atau mengalami osteoporosis.
Pada wanita,
progesteron adalah salah satu hormon yang dipilih dalam pengobatan
osteoporosis. Progesteron merangsang osteoblasts (sel yang membentuk tulang) di
dalam tulang untuk membuat tulang baru. Estrogen tidak melakukan hal itu.
Comments
Post a Comment